Everve - Social Media Exchange on steroids by Everve

RollerCoin : Mainkan Game dan Dapat Kripto, Situs Penghasil Kripto Legit 2024

Perkembangan dan kemajuan zaman akan membawa inovasi baru dalam berbagai bidang, termasuk bidang ekonomi. Salah satu inovasi baru dalam bidang ekonomi adalah mata uang kripto. Mata uang kripto atau cryptocurrency telah menjadi salah satu cara baru untuk melakukan investasi dan mendapatkan keuntungan ekonomi. Dengan perkembangan teknologi blokchain, cryptocurrency telah menjadi alternatif yang cukup populer di kalangan investor dan pengguna. Salah satu cara yang mudah dilakukan untuk memperoleh kripto adalah dengan mining kripto.

Mining kripto merupakan proses yang digunakan untuk membuat transaksi kripto secara aman dan efisien. Pengguna dapat mengambil bagian dari proses ini dengan menggunakan perangkat mereka untuk menyelesaikan masalah matematika yang kompleks, yang disebut sebagi Proof-Of-Work (POW). Salah satu platform yang menawarkan mining coin dengan pengalaman bermain game yang menyenangkan sambil memperoleh cryptocurrency adalah RollerCoin.

RollerCoin merupakan situs faucet atau cloud mining yang memiliki bermacam game yang dapat dimainkan termasuk game arcade, puzzle, dan strategi.  Setiap selesai bermain game player akan mendapatkan Power, dan poweri inilah yang digunakan untuk mendapatkan cryptocurrecncy. Selain dengan bermain game player dapat menambah power dengan membeli miner.  Cryptocurrency yang dapat diperoleh di platform RollerCoin antara lain Bitcoin, Ethereum, DogeCin, Hingga TRX.

Denan berbagai fitur yang dimilikinya, RollerCoin menawarkan pengalaman bermain game yang menyenangkan sambil memperoleh kripto, yang dapat membantu player meingkatkkan penghasilan tanpa harus melakukan investasi besar. Artikel ini akan membahas lebih lanjut tentang mining kripto di Rollercain dan fitur-fitur di dalamnya.

Apa itu RollerCoin?

RollerCoin


RollerCoin adalah platform online blockchain yang memungkinkan pengguna memainkan sebuah game untuk menambang cryptocurrency. Platform ini menggabungkan konsep mining dengan gameplay yang seru, sehingga cocok untuk orang yang masih pemula dalam dunia kripto tanpa harus memiliki device yang mahal. RollerCoin menawarkan berbagai macam game yang dapat dimainkan oleh pengguna. Setiap game yang dimainkan akan memberikan pengguna power yang dapat digunakan untuk memining cryptocurrency yang sudah kamu pilih. Semakin rajin pengguna bermain game maka semakin besar power yang diperoleh. Selain dengan bermain game, pengguna juga bisa menambah power dengan cara membeli crypto. Pengguna bisa menentukan jenis koin apa yang akan ditambang dan berapa banyak power yang akan digunakan untuk menambah koin yang pengguna pilih. Jadi pastikan untuk menggunakan power secara bijak.

RollerCoin sudah diluncurkan sejak tahun 2018 oleh tim pengembang yang berbasis di Rusia. Platform ini awalnya hanya menawarkan game mining sederhana, tetapi seiring waktu Rollercoin terus berkembang dan menambah berbagai macam game dan fitur baru.

Untuk bisa bermain di RollerCoin, pengguna harus mendaftar terlebih dahulu dengan menggunakan akun email atau media sosial. Seteleh mendaftar, pengguna dapat memilih game yang akan dimainkan. Semakin sering bermain game maka levelnya akan semakin tinggi dan power yang diperoleh juga meningkat.

Fitur-Fitur di RollerCoin

Game RollerCoin


Sebagai situs penghasil kripto RollerCoin memiliki beberapa fitur yang menarik, diantaranya :

  • Mining, Fitur utama dalam game RollerCoin ini adalah menambang kripto. Pengguna bisa mendapatkan kripto secara gratis dengan bermain game atau membeli Miner untuk mendapatkan dan meningkatkan power.
  • Beragam Game, RollerCoin memberikan berbagai macam game, sehingga pengguna dapat memilih game dan dimainkan untuk mendapatkan power untuk mining.
  • NFT, Baru-baru ini RollerCoin merilis fitur NFT yang memungkinkan pengguna untuk mengoleksi, menukar, dan menjualnya melalui marketplace RollerCoin, (Penulis masih belum mencoba fitur ini)
  • Seasonal Events, fitur baru di RollerCoin dimana pengguna berkesempatan meningkatkan power dengan cara mendapatkan miner apabila mengikuti dan menyelesaikan event yang diberikan. Hadian miner dari event biasanya memang lebih besar dari miner biasa.
  • Marketplace, tempat dimana pengguna bisa menjual dan membeli miner dan perangkat miner lainnya dengan menggunakan koin RLT (Koin atau mata uang dari RollerCoin)

Kelebihan Roller Coin

  • Menyediakan berbagai macam game, dengan adanya variasi game pengguna dapat memilih game yang disukai dan dimainkan dengan baik. Selain itu RollerCoin juga menyediakan leaderboard yang menunjukkan peringkat pengguna berdasarkan jumlah power yang dimiliki, hal ini dapat meningkatkan motivasi untuk bermain lebih banyak dan mendapatkan peringkat lebih tinggi
  • Dapat diakses Free to Play, untuk bisa menambang dan memperoleh koin kripto pengguna tidak diharuskan untuk melakukan deposit terlebih dahulu. Mining dapat dilakukan secara gratis.

Kekurangan RollerCoin

  • Keterbatasan nilai mining, pengguna perlu memperhatikan bahwa konsekuensi menggunakan RollerCoin ada pada keterbatasan nilai tambang yang diperoleh
  • Pengguna Free to Play akan kalah dengan pengguna Pay to Play, tentu hal ini jelas karena mereka yang melakukan deposit memiliki koin yang lebih banyak dan mampu melakukan pembelian miner lebih banyak daripada pengguna gratisan.

Mata Uang RollerCoin

RollerCoin memiliki token asli bernama RLT (RollerToken). Sebagai token utama, RLT berfungsi untuk membeli item dalam permainan baik pada Store maupun Marketplace, item tersebut seperti miner, rack (tempat menaruh miner), dan item lain.

RLT juga bisa digunakan untuk meningkatkan miner dengan cara di upgrade. Dengan level miner lebih tinggi maka lebih besar powernya dan kripto yang ditambang akan lebih banyak. 1 Koin RLT memiliki nilai setara 1 BUSD atau 1 Dolar Amerika.

Cara Daftar RollerCoin

Untuk menjadi player RollerCoin Anda harus mendaftar dan membuat akun terlebih dahulu di platform ini. Berikut cara registrasi,

  1. Buka situs RollerCoin atau klik link disini.
  2. Klik START MINING atau klik icon tiga di kanan atas lalu pilih sign up.
  3. Masukkan Email lalu click verity lalu masukkan password atau anda bisa sign up dengan akun media sosial seperti Google,Facebook, dan twitter.
  4. Verifikasi akun anda melalui email
  5. Lalu Masukkan email dan password yang anda masukkan tadi atau login melalui akun media sosial yang ada.
  6. Selamat anda sudah menjadi pengguna RollerCoin kumpulkan power sebanyak-banyaknya juga koleksi banyak miner.

Tips Trik untuk Pemain Gratisan

Tips trik bagi pemain gratisan adalah selalu ikuti seasonal event dan event mingguan yang ada. Semakin sering Anda mengikuti event maka akan banyak hadiah Miner yang Anda peroleh dan power yang anda miliki juga semakin besar. Tips lainnya adalah manfaatkan marketplace untuk membeli miner, karena disana memilik harga yang lebih murah dan variasi lebih banyak daripada membeli di STORE.

Apakah RollerCoin Legit?

Berdasarkan pengalaman menunjukkan bahwa RollerCoin adalah metode yang menyenangkan untuk menghasilkan uang. Pengguna selalu dapat melihat jumlah Satoshi yang Anda miliki dan mentransfernya ke dalam dompet kripto Anda.

Selain itu RollerCoin juga mudah digunakan dan bisa dimainkan secara gratis. Jadi anda tak perlu mengeluarkan uang sepeserpun agar dapat menikmati platform ini. Penulis pribadi sudah mencoba memainkan game ini dan hasil yang diperoleh cukup lumayan dengan tanpa modal dan bisa dikatakan legit.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Situs Survey Berbayar yang Menghasilkan Uang bagi Penggunanya Tahun 2023

Review dan Pengalaman Mengerjakan Survey Berbayar di Situs Surveyeah

4 Situs Penyedia Microjobs yang Terbukti Membayar Penggunanya